Video.jejamo.com, Nasional – Rektor Universitas Lampung Prof. Hasriadi Mat Akin, menandatangi nota kesepahaman dengan PT. KAI guna menjalin kerjasama untuk pengembangan SDM dalam pembangunan perkeretaapian di kota Bandar Lampung pada hari Rabu, 23 Maret 2016.
Rektor Unila menilai kerjasama ini sangat penting, karena tenaga ahli dibidang ini masih langka, maka penting untuk dilakukan pembinaan SDM.
Dengan kerjasama ini, pihaknya akan melakukan Pengembangan SDM pada mahasiswa Fakultas Teknik, dibidang riset tentang pembangunan perkeretaapian
Senada disampaikan Ir. Hermanto Dwiyatmoko, Direktur Jendral Perkeretaapian Lampung, Ia menilai kerjasama ini penting untuk memajukan perkembangan tranportasi di Lampung.
Hasriadi juga mengatakan, saat ini kereta api adalah transpotasi masal yang sudah digunakan disetiap negara maju, pengembangan transportasi ini dinilai lebih efisien dibanding yang lain.
Liputan Sigit Sopandi, Wartawan Jejamo.com
585 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini