Video.jejamo.com, Advertorial – DPRD Lampung Timur menggelar Paripurna Peringatan Hari Jadi ke-19 beberapa waktu lalu. Rapat dipimpin Wakil Ketua DPRD Lampung Timur, Nurhadi.
Menengok 19 tahun silam, pembentukan Lampung Timur telah melalui proses perjuangan panjang. Lampung Timur dibentuk berkat kerja keras semua pihak yang mengidamkan kabupaten mandiri dan sejahtera.
Selama kepemimpinan periode sebelumnya, Lampung Timur bergerak maju. Sejumlah capaian pembangunan, telah menyentuh langsung ke semua lapisan masyarakat.
Keberhasilan tersebut, tak terlepas dari para pemimpin eksekutif maupun legislatif sebelumnya. Seperti diketahui, kepemimpinan Lampung Timur kurun 19 tahun, telah silih berganti. Tercatat tujuh bupati maupun pelaksana tugas, pernah mempimpin kabupaten yang identik dengan Taman Nasional Way Kambas tersebut.
Kini, kabupaten berjuluk Bumi Tuwah Bepadan ini tengah berbenah menuju perubahan yang lebih baik. Berbekal RPJMD 2016-2021, Lampung Timur berkomitmen meningkatkan kenireja dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Merujuk hal tersebut, Pemkab Lampung Timur telah menyabet sejumlah penghargaan tingkat provinsi maupun nasional, mulai dari juara umum Lampung fair, kabupaten peduli ham hingga inisiator layak anak. Sejumlah capaian pemerintah daerah berkat bekerja keras mewujudkan visi misi Bumi Tuwah Bepadan.
Arah kebijakan umum dan pengelolan keuangan pemerintah daerah, secara keseluruhan berjalan sesuai program. Program-program kegiatan di semua aspek bidang, mengalami kenaikan hampir merata. Geliat pembangunan di beberapa sektor menunjukan grafik naik.
Di beberapa aspek bidang misalnya, mengalami peningkatan, terutama sektor peternakan dan pariwisata. Setidaknya terdapat sepuluh titik berbagai bidang yang menjadi indikator keberhasilan pembangunan di Lampung Timur, beberapa tahun terakhir.
Indikator itu meliputi, naiknya indeks pembangunan manusia, meningkatnya makro ekonomi, hingga menurunnya angka pengaguran. Momentum peringatan hut ke-19 Lampung Timur, diharapkan dapat memacu semangat untuk bersiap bersaing di era globlisasi.
Liputan tim Jejamo.com
234 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini