Video.jejamo.com, Advertorial – Dalam rangka merayakan HUT ke-72 RI, Ikatan Pemuda Adiluwih Kampung Adijaya Kecamatan Terbanggi Besar, Minggu pagi, 20 Agustus 2017, menggelar acara Senam Ronda dan Jalan Sehat.
Kegiatan Senam ronda dan jalan sehat tersebut diikuti oleh ribuan peserta baik dari warga masyarakat umum, karyawan PNS,TNI,POLRI, maupun para pelajar SD hingga SLTA di wilayah kampung Adijaya.
Bupati Lampung Tengah Mustafa, dalam sambutannya mengatakan senam ronda dan gerak jalan sehat ini adalah sebagai bentuk menghayati patriotisme dan nasionalisme perjuangan para pahlawan yang memperjuangkan kemerdekaan RI.
Kata bupati, dalam senam dan gerak jalan perlu kekompakan, kekompakan bisa dimaknai gotong royong yang ditunjukkan para pahlawan bahu membahu melawan penjajah saat itu. Bupati mengatakan era kekinian sesuai semangat tema HUT RI Ke-72, kerja bersama.
Bupati mengatakan, Pemda Lampung Tengah peduli terhadap pembangunan dan kemajuan kabupaten. Orang nomor satu di Lampung Tengah ini berjanji memberikan bantuan kepada ibu-ibu PKK sebesar 20 juta rupiah, Posyandu 20 juta rupiah, dan untuk TK dan PAUD akan dibantu 15 juta rupiah.
Liputan Raeza Handani, reporter Jejamo.com
818 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini