Video.jejamo.com, Peristiwa – Sebuah perahu nelayan sewaan bermuatan 24 penumpang terbalik akibat dihantam ombak. Kejadian tersebut terjadi di sekitar perairan Panjang, Bandar Lampung, Minggu, 1 Januari 2017, sekitar pukul 17.30 WIB, satu orang tewas dan 2 orang lainnya dirawat di RSUD Abdoel Moeloek.
Satu orang meninggal dunia bernama Agus Siswanto, warga Gadingrejo, Pringsewu. Sementara dua orang yang dirawat adalah, Yulianto (40) warga Gadingrejo, Pringsewu, Arif (32) warga Waykepayang, Rajabasa, Bandar Lampung.
Yulianto, korban tenggelam mengatakan, 24 pemancing tersebut berencana memancing di perairan Panjang, Namun naas, baru sampai 15 meter dari bibir pantai, kapal dihantam ombak.
Akibatnya, perahu kemudian terbalik dan semua penumpang tercebur ke laut. Dengan dibantu oleh para nelayan para korban kemudian dievakuasi dari lokasi.
Sementara korban Agus terpental cukup jauh dari perahu dan tenggelam hingga tewas. Jenazah Agus Siswanto sudah dibawa pihak keluarganya untuk dimakamkan di Gadingrejo, Pringsewu.
Liputan Andi Apriyadi, reporter Jejamo.com
634 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini