Video.jejamo.com, Peristiwa – Gelombang masyarakat, menolak hasil pilgub Lampung dan politik uang terus bergulir. Di Metro, massa mengatasnamakan masyarakat peduli pilkada bersih, menyambangi kantor Kpu, Panwas, serta gedung DPRD setempat, Kamis siang, 12 Juli 2018.
Ratusan massa, berorasi dengan membawa poster dan spanduk menolak hasil pilgub Lampung. Massa mendesak KPU menunda penetapan calon terpilih dan meminta Panwas mengusut tuntas dugaan politik uang.
Mereka menilai, telah terjadi kecurang secara masif dan sistematis terkait pembagian amplop, sembako, serta kain sarung dari salah satu pasangan colon.
Sementara, Panwaslu Metro akan menidaklanjuti aspirasi sesuai aturan berlaku dan meneruskan hasil temuan dugaan pelanggaran ke bawaslu provinsi Lampung.
Liputan Tim Jejamo.com
407 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini